Karakteristik Sosial Ekonomi dan Partisipasi Masyarakat dalam Pemberdayaan Masyarakat di Sekitar Embung Pengantin Desa Wirun

Ismawati Zulfa Santika, Agung Wibowo, Eny Lestari

Abstract


Pembangunan wisata Embung Pengantin memberikan dampak positif maupun negatif terhadap kondisi sosial ekonomi masyarakat setempat. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pembangunan wisata, menganalisis kondisi sosial ekonomi masyarakat, dan menganalisis partisipasi masyarakat dalam pembangunan wisata. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan informasi bagi pemangku kepentingan terkait kegiatan usaha pariwisata khususnya pada pembangunan wisata daerah, dampaknya bagi kondisi sosial ekonomi masyarakat, dan hal-hal yang berkaitan dengan partisipasi masyarakat dalam pembangunan wisata. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Metode pengumpulan data berupa wawancara mendalam, observasi, dan dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh kesimpulan bahwa pembangunan wisata Embung Pengantin saat ini berjalan kurang baik ditandai dengan melemahnya kegiatan wisata yang disebabkan sudah dibukanya banyak objek wisata dengan fasilitas dan wahana yang lebih menarik. Pembangunan wisata Embung Pengantin berdampak pada kondisi sosial ekonomi masyarakat baik berdampak positif maupun negatif. Pengaruh sosial masyarakat dalam hal positif yaitu menguatkan hubungan sosial masyarakat dan adanya perubahan bidang mata pencaharian sebagian masyarakat. Dampak negatif dari pembangunan embung bagi kondisi sosial masyarakat adalah terjadinya konflik, menurunnya intensitas komunikasi, dan berkurangnya koordinasi atau kerja sama antara masyarakat pengelola dengan pemerintah desa. Dampak ekonomi dari pembangunan wisata yaitu menurunkan tingkat pengangguran melalui adanya lapangan kerja baru. Terjadinya penurunan partisipasi masyarakat berakibat pada kurangnya terhadap fasilitas yang ada. Hal itu pun menjadi dampak dari kurangnya pendanaan karena semakin menurunnya jumlah wisatawan yang berkunjung.

Kata kunci: Pembangunan Wisata; Dampak; Sosial Ekonomi; Partisipasi Masyarakat

Full Text:

PDF

References


Amerta, I. M. S. 2017. Community Based Tourism Development. International Journal of Social Sciences and Humanities, 1(3), 97–107. https://doi.org/10.29332/ijssh.v1n3.60

Arafi, A. Al, Jamal, Muh., Surya, I. 2022. Peran Kepala Desa dalam Pengembangan Pariwisata di Desa Luan Kecamatan Muara Samu Kabupaten Paser. EJournal Ilmu Pemerintahan, 10(2), 394–403.

Aryani, S. W., Sunarti, Darmawan, A. 2017. Analisis Dampak Pembangunan Pariwisata pada Aspek Ekonomi dan Sosial Budaya Masyarakat (Studi Kasus pada Desa Wisata Bejiharjo, Kecamatan Karangmojo, Kabupaten Gunungkidul, D.I.Yogyakarta). Jurnal Administrasi Bisnis (JAB), 49(2), 142–146.

Bleszeinsky, G. 2019. Partisipasi Masyarakat dalam Pelestarian Lingkungan di kawasan Pantai Padang. JESS (Journal of Education on Social Science), 3(1), 1.

Casado-Aranda, L.-A., Sánchez-Fernández, J., Bastidas-Manzano, A.-B. 2021. Tourism research after the COVID-19 outbreak: Insights for more sustainable, local and smart cities. Sustainable Cities and Society, 73, 103126. https://doi.org/10.1016/j.scs.2021.103126

Erawati, I., Mussadun, M. 2013. Partisipasi Masyarakat dalam Pengelolaan Sumber Daya Lingkungan Mangrove di Desa Bedono, Kecamatan Sayung. Jurnal Ruang, 1(1), 31–40.

Islami, M. E. N. 2021. Dampak Keberadaan Objek Wisata Tebing Breksi terhadap Kehidupan Sosial Ekonomi Masyarakat di Desa Sambirejo, Prambanan, Kabupaten Sleman. Media Wisata, 18(1), 129–145. https://doi.org/10.36276/mws.v18i1.83

Ismatullah, I., Mahendra, G. K. 2021). Partisipasi Masyarakat Dalam Pembangunan Infrastruktur Jalan Di Desa Kaligintung Kecamatan Temon Kabupaten Kulon Progo 2019. Journal of Social Politics and Governance (JSPG), 3(1), 1–11. https://doi.org/10.24076/jspg.v3i1.556

Kusmayadi, R. C. R., Fauzi, A. 2020. Pengaruh Keberadaan Desa Wisata terhadap Kondisi Sosial dan Lingkungan Masyarakat : (Studi di Desa Gubugklakah Kecamatan Poncokusumo, Kabupaten Malang). Jurnal Pusaka, 8(1), 42–55.

Lailatufa, I., Widodo, J., Zulianto, M. 2019. Strategi Pengembangan Objek Wisata Rumah Apung Bangsring Underwater di Kecamatan Wongsorejo Kabupaten Banyuwangi. Jurnal Pendidikan Ekonomi: Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan, Ilmu Ekonomi dan Ilmu Sosial, 13(1), 15.

Murdiyanto E. 2020. Penelitian Kualitatif (Teori dan Aplikasi Disertai Contoh Proposal). UPN Veteran Yogyakarta Press.

Nuanmeesri, S. 2022. Development of Community Tourism Enhancement in Emerging Cities Using Gamification and Adaptive Tourism Recommendation. Journal of King Saud University - Computer and Information Sciences, 34(10), 8549–8563. https://doi.org/10.1016/j.jksuci.2021.04.007

Ramdani, Z., Karyani, T. 2020. Partisipasi Masyarakat dalam Pengembangan Agrowisata dan Dampaknya terhadap Sosial Ekonomi Masyarakat (Studi Kasus pada Agrowisata Kampung Flory, Sleman, Yogyakarta). Jurnal Pemikiran Masyarakat Ilmiah Berwawasan Agribisnis, 6(2), 675–689.

Saluja, V., Anand, S., Kumar, H., Peng, J. 2022. The Perceived Impact of Tourism Development and Sustainable Strategies for Residents of Varkala, South India. International Journal of Geoheritage and Parks, 10(2), 184–195. https://doi.org/10.1016/j.ijgeop.2022.03.003

Shantika, B., Mahagganga, I. G. K. 201). Dampak Perkembangan Pariwisata terhadap Kondisi Sosial Ekonomi Masyarakat di Pulau Nusa Lembongan. Jurnal Destinasi Pariwisata, 6(1), 177–183.

Sudiarta, I. M., Suharsono, N., Tripalupi, L. E., Irwansyah, M. R. 2021. Analisis Dampak Perkembangan Pariwisata Terhadap Kondisi Sosial Ekonomi Masyarakat. Business and Accounting Education Journal, 2(1), 22–31. https://doi.org/10.15294/baej.v0i1.42765

Sugiyono. 2022. Metode Penelitian Kualitatif. Penerbit Alfabeta.

Thetsane, R. M. 2019. Local Community Participation in Tourism Development: The Case of Katse Villages in Lesotho. Athens Journal Of Tourism, 6(2), 123–140. https://doi.org/10.30958/ajt.6-2-4


Refbacks

  • There are currently no refbacks.