Sistem Rantai Pasok Kopi Robusta pada Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Perkebunan Kahyangan Jember

Muhammad Fitrianto Arissandi, Henik Prayuginingsih, Anisa Nurina Aulia

Abstract


Manajemen Rantai Pasok adalah jaringan-jaringan perusahaan-perusahaan yang secara bersama-sama bekerja untuk menciptakan dan menghantarkan suatu produk ke tangan pemakai akhir. Perusahaan-perusahaan tersebut biasanya termasuk supplier, distributor, pabrik, toko atau ritel serta perusahaan-perusahaan pendukung seperti perusahaan jasa logistik. Tujuan penelitian ini untuk: (1) Menganalisis sistem rantai pasok kopi robusta di Perumda Kahyangan Jember. Penelitian ini dilaksanakan di Perusahaan Milik Daerah (PERUMDA) Kahyangan Jember Kebun Gunung Pasang. Untuk metode analisis data dengan menggunakan metode deskriptif kualitatif, yaitu menggambarkan system rantai pasok yanga ada pada Perusahaan Umum Daerah (PERUMDA) Kahyangan.  Hasil analisis menunjukkan bahwa: (1) aliran rantai pasok kopi robusta yang ada pada Perusahaan Umum Daerah (PERUMDA) Kahyangan Jember adalah terdapat 2 aliran, yaitu yang pertama hasil panen dari kebun Gunung Pasang disalurkan ke pabrik kebun untuk memproduksi kopi ose/green bean kemudian disalurkan langsung ke konsumen. Sedangkan untuk saluran kedua adalah hasil panen dari kebun Gunung Pasang disalurkan ke pabrik kebun untuk memproduksi kopi ose/green bean kemudian disalurkan ke kantor direksi terlebih dahulu untuk mendapatkan kopi bubuk dalam bentuk kemasan yang berlabel dan terakhir di distribusikan ke konsumen.

 Kata kunci : PERUMDA, kopi robusta, rantai pasok


Full Text:

PDF

References


Pepadu, J., Faturrahman, F., Yusuf, A. R. H., & Oktaviana, B. L. 2021. Inovasi Biji Kopi Robusta Menjadi Kopi Coklat Sebagai Sumber Penghasilan Masyarakat Dusun Monggal Bawah, Desa Genggelang. Jurnal Pepadu, 2(1), 68–74. https://doi.org/10.29303/pepadu.v2i1.2166.

Rivaldi, M., Tumbel, A. L., Wulur, M., Manajemen, A., Pasok, R.,Kopi, K., Desa, D. I., Manajemen, J., & Ekonomi, F. (n.d.). Kabupaten Bolaang Mongondow Timur . 2022. Analysis Of Supply Chain Management Toward Coffee Commodity At Liberia. Jurnal EMBA Vol . 10 No . 2 April 2022 , Hal . 651-668. 10(2), 651–660.

Ruslan, K., & Prasetyo, O. R. 2021. Produktivitas Tanaman Perkebunan: Kopi, Tebu, dan Kakao. Center for Indonesian Policy Studies, 1(42), 48.

Sitanggang, JTN ; Sembiring, S. 2013. Pengembangan Potensi Kopi Sebagai Komoditas Unggulan Kawasan Agropolitan Kabupaten Dairi. Jurnal Ekonomi dan Keuangan, 1(6), 33–48.

Wiwit, 2018. Analisis Peran Subsektor Pertanian Terhadap Pembangunan Kabupaten Karanganyar; Sebuah Pendekatan Comparative Performance Index. SEPA: Jurnal Sosial Ekonomi Pertanian dan Agribisnis,14(1),28. https://doi.org/10.20961/sepa.v14i1.21040.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.